Tingkatkan Mutu Pendidikan, SD Aisyiyah Kamila Malang Jalin Kerjasama dengan Sekolah Luar Negeri
SD Aisyiyah Kamila Malang menjalin kerjasama dengan sejumlah pihak untuk tingkatkan mutu pendidikan di sekolah.
HALLO MALANG – SD Aisyiyah Kamila Malang menjalin kerjasama dengan sejumlah pihak untuk tingkatkan mutu pendidikan di sekolahnya.
Kerjasama itu ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) di Hall Gedung Kuliah Bersama (GKB) 4 lantai 9 Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), pada Minggu, 9 Juni 2024.
Penandatanganan nota kesepahaman ini dilaksanakan oleh SD Aisyiyah Kamila Malang bersama tiga instansi sekaligus.
Antara lain, Program Studi (Prodi) Bahasa Inggris UMM, Abeka Homeschool Vietnam, serta Sapal Education Center Myanmar.
Kepala SD Aisyiyah Kamila Malang, Reni Nur Farida, mengatakan, kerjasama kali ini diharapkan dapat tingkatkan mutu pendidikan program unggulan sekolah di bidang bahasa Inggris yakni International Collaboration.
Selain itu juga dapat menjadikan SD Aisyiyah Kamila lebih eksis dan dikenal secara meluas.
“Mudah mudah kedepannya bisa sampai level pertukaran pelajar,” katanya, Kamis 13 Juni 2024.
Penandatanganan MoU ini juga bersamaan dengan pelaksanaan acara Purnawiyata untuk siswa kelas VI SD Aisyiyah Kamila Malang.
Acara ini diselenggarakan sebagai bentuk prosesi pelepasan siswa-siswi yang sudah dinyatakan lulus atau purna belajar pada jenjang tingkat pendidikan dasar.
Total ada 33 siswa SD Aisyiyah Kamila Malang, baik putra-putri yang mengikuti kegiatan Purnawiyata ini.
Acara ini juga dihadiri oleh dewan guru, wali siswa, tamu undangan dari luar negeri yakni Vietnam dan Myanmar.
Kegiatan Purnawiyata ini dimeriahkan oleh sejumlah penampilan pentas seni dari setiap perwakilan kelas, mulai dari nyanyian, tarian dan drama.
“Kami berpesan kepada siswa-siswi yang sudah lulus agar ilmu pengetahuan apapun yang sudah didapat saat ini mampu menjadi bekal siswa siswi menuju jenjang pendidikan selanjutnya, dan mampu menjaga nama baik orang tua maupun sekolah. Tidak kalah penting adalah tetap terjalin silahturahminya,” jelasnya.
Baca selengkapnya di malang.hallo.id
